KEGIATAN MUHADHOROH ANAK ASUH PONDOK YATIM & DHU’AFA

Alhamdulillah pada hari ahad (11/09) Pondok Yatim&Dhu’afa mengadakan kegiatan Muhadhoroh yang dilaksanakan di Cabang Asrama meruya selatan, Jl. Haji Saaba No. 3, Meruya Selatan,Kembangan, sejak pagi sampai siang hari.

Kegiatan ini diikuti oleh anak-anak asuh dari 5 cabang asrama Yatim dan Dhu’afa yakni cabang asrama Karang Tengah, Kreo, Neroktog, Jurangmangu dan Meruya Selatan.Acara pertama yaitu sambutan dari bapak Khoirul yakni bapak asuh cabang asrama karangtengah dan juga sekaligus membuka kegiatan muhadhoroh pada hari itu.

Acara selanjutnya yaitu penampilan muhadhoroh dari anak asuh dengan membawakan beragam tema keislaman seperti Berbakti kepada orang tua, Menuntut Ilmu, Persaudaraan dan lain sebagainya.

 

Kegiatan Muhadhoroh ini diselenggarakan untuk melatih kemampuan anak asuh dalam berbicara di hadapan umum serta memupuk jiwa keberanian mereka agar mampu tampil di depan khalayak masyarakat nantinya.

Selain itu, kegiatan ini juga untuk mengisi hari libur anak-anak asuh dengan kegiatan yang menyenangkan dan penuh nilai keislaman sebagai salah satu upaya untuk mewujudkan anak-anak asuh Pondok Yatim dan Dhu’afa sebagai generasi yang cerdas dan bertaqwa.

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top
%d blogger menyukai ini: