Infaq dan Shadaqah untuk Yatim Dhuafa

Manfaat infaq dan sedekah kepada anak yatim & dhuafa sangatlah banyak. Jangan takut miskin karena mengeluarkan infaq dan sedekah, justru dengan berinfaq dan bersedekah rezeki akan semakin melimpah dan lancar. Salah satu janji Allah bagi hamba yang senantiasa menjalankan perintah-Nya, menjauhkan diri dari larangan Nya dan suka beramal sholeh. Seperti dalam surat Al-Baqarah ayat 215 yang berbunyi:

يَسْأَلُونَكَ مَاذَا يُنْفِقُونَ ۖ قُلْ مَا أَنْفَقْتُمْ مِنْ خَيْرٍ فَلِلْوَالِدَيْنِ وَالْأَقْرَبِينَ وَالْيَتَامَىٰ وَالْمَسَاكِينِ وَابْنِ السَّبِيلِ ۗ وَمَا تَفْعَلُوا مِنْ خَيْرٍ فَإِنَّ اللَّهَ بِهِ عَلِيم

Artinya : Mereka bertanya tentang apa yang mereka nafkahkan. Jawablah: “Apa saja harta yang kamu nafkahkan hendaklah diberikan kepada ibu-bapak, kaum kerabat, anak-anak yatim, orang-orang miskin dan orang-orang yang sedang dalam perjalanan”. Dan apa saja kebaikan yang kamu buat, maka sesungguhnya Allah Maha Mengetahuinya. (QS : Al-Baqarah ayat 215).

Berinfaq dan Bersedekah di Pondok Yatim & Dhuafa

Pondok Yatim & Dhu’afa menerima amanah dalam penyaluran dana infaq yang dititipkan, melalui program panti asuhan yatim & dhuafa, Kesehatan, Pendidikan, gizi anak yatim, dan program kemanusiaan. Untuk membantu anak yatim, piatu & dhuafa serta para penerima manfaat (PM) menjadi Taqwa Cerdas dan Mandiri. Program Panti Asuhan berupa Asrama/ Rumah / Griya untuk anak yatim, piatu & dhuafa.

Kebutuhan Gizi, Pendidikan, Life Skill, Kesehatan dan Pakaian Layak untuk anak yatim & dhuafa. Santunan pendidikan akan disalurkan tiap bulannya demi pemanfaatan infaq yang diamanahkan untuk yatim dan dhuafa dengan tepat sasaran.

Selain itu Pondok Yatim & Dhu’afa juga mengadakan beberapa program lainnya diantaranya ; Wakaf Pembangunan Sekolah untuk Anak Yatim & Dhuafa, THR yatim, Baju Baru Lebaran Yatim, Pengadaan Klinik Kesehatan Gratis, Pengadaan Ambulan Gratis dll.

Keutamaan Berinfaq dan Bersedekah Kepada Anak Yatim

Keutamaan infaq dan sedekah kepada anak yatim piatu & dhuafa sangatlah banyak. Karena, sedekah jariyah merupakan salah satu amalan yang tidak akan pernah terputus pahalanya. Berikut ada beberapa keutamaan berinfaq dan bersedekah kepada anak yatim, diantaranya adalah :

  1. Dapat menghapus dosa
  2. Akan mendapatkan naungan pada hari akhir
  3. Memberi keberkahan pada harta
  4. Allah melipatgandakan pahala
  5. Terdapat pintu surga
  6. Akan menjadi bukti keimanan seseorang
  7. Dapat membebaskan dari siksa kubur.
  8. Dapat mencegah pedagang melakukan maksiat dalam jual-beli
  9. Pahala sedekah terus berkembang
  10. Menjauhkan diri dari api neraka

Dapat diambil kesimpulan bahwa artikel mengenai infaq dan sedekah kepada anak yatim piatu & dhuafa  di atas diharapkan bisa memudahkan dermawan dalam mempelajari serta memahami.

Tinggalkan Balasan

Scroll to Top
%d blogger menyukai ini: