Antusias Anak-anak Asuh Pondok Yatim & Dhu'afa Liburan dan Menggali Ilmu di Taman Herbal Depok

Liburan kini tidak hanya identik dengan berjalan-jalan saja. Namun, bisa dijadikan sarana belajar yang seru. Salah satunya seperti yang dilakukan anak-anak asuh Pondok Yatim dan Dhu'afa yang memanfaatkan waktu liburan untuk belajar sambil bermain dengan suasana alam terbuka di Taman Herbal Depok.

Taman Herbal Insani yang berada di Jl. Kp. Bulak RT.02/04 Kel. Duren Seribu Kec. Bojong Sari, Depok-Jawa Barat memberikan fasilitas belajar tanaman herbal kepada pengunjung. Selain itu, terdapat wahana bermain dan berbagai tempat latihan diantaranya latihan memanah.

image

Anak asuh Pondok Yatim dan Dhu'afa nampak antusias mulai belajar mengenal beragam tanaman herbal yang dijadikan obat beserta khasiatnya. Mulai dari memperhatikan penjelasan dari kakak pemandu di Taman Herbal Insani dan mencatat ilmu baru bagi mereka. Usai fokus belajar seputar tanaman herbal, anak-anak asuh Pondok Yatim dan Dhu'afa dibawah pengawasan pengurus yang turut mendampingi kegiatan liburan ini mencoba berbagai wahana bermain dan latihan memanah.

Alhamdulillah belajar sambil bermain di Taman Herbal Insani untuk mengisi waktu libur sekolah telah selesai dilaksanakan. Semoga dengan kegiatan liburan sekaligus menggali ilmu ini menghadirkan semangat baru untuk anak-anak asuh saat kembali ke sekolah.

image image

Terimakasih donatur yang telah mendukung kegiatan anak-anak asuh di Pondok Yatim dan Dhu'afa. Doa tulus kami agar segenap donatur selalu diberikan keberkahan dalam hidup. Aamiin